Sambut HJKT ke-186, Pj Bupati Belitung dan Forkopimda Ziarah ke Makam KA. Rahad

- 28 Juni 2024, 21:00 WIB
Kegiatan ziarah di makam KA. Rahad selaku pendiri kota Tanjungpandan dalam rangka menyambut HJKT ke-186.
Kegiatan ziarah di makam KA. Rahad selaku pendiri kota Tanjungpandan dalam rangka menyambut HJKT ke-186. /

Betare Belitong - Pj Bupati Belitung, Yuspian beserta jajaran Forkopimda Belitung melakukan ziarah ke makam KA. Rahad di komplek perkebunan sawit PT. Foresta Lestari Dwikarya Desa Kembiri, Kecamatan Membalong, Jumat 28 Juni 2024.

Ziarah ini dilakukan dalam rangka menyambut peringatan Hari Jadi Kota Tanjungpandan (HJKT) ke-186 pada 1 Juli 2024.

Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung, MZ Hendra Caya mengatakan kegiatan ziarah ini merupakan agenda rutin yang diselenggarakan setiap tahun khususnya dalam rangka menyambut HJKT ke-186.

"Hari ini kita berziarah ke makam pendiri Kota Tanjungpandan, KA. Rahad dalam rangka menyambut HJKT ke-186," jelasnya.

Menurut Sekda, selain mendoakan sosok pendiri kota Tanjungpandan, KA. Rahad kegiatan ini juga untuk mengenang sejarah kota Tanjungpandan.

"Dengan harapan agar generasi muda saat ini tidak melupakan siapa sosok pendiri Kota Tanjungpandan," jelas Sekda.

HJKT ke-186 Diisi Sejumlah Kegiatan

Selain itu, Sekda Belitung, MZ Hendra Caya juga menjelaskan bahwasanya kegiatan HJKT ke-186 nantinya akan diisi dengan sejumlah kegiatan yang diawali dengan ziarah ke makam pendiri kota Tanjungpandan, KA. Rahad.

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan sidang paripurna istimewa DPRD Kabupaten Belitung dengan agenda peringatan HJKT ke-186.

Halaman:

Editor: Angga


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah