Bawaslu Kabupaten Belitung Timur Lantik 21 Anggota Panwaslu Kecamatan untuk Pilkada 2024

- 25 Mei 2024, 16:00 WIB
Suasana pelantikan anggota Panwascam Kabupaten Belitung Timur yang akan bertugas di Pilkada Belitung Timur 2024.
Suasana pelantikan anggota Panwascam Kabupaten Belitung Timur yang akan bertugas di Pilkada Belitung Timur 2024. /

Betare Belitong  - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Belitung Timur melantik 21 anggota panitia pengawas kecamatan (Panwascam) untuk pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024. Pelantikan dan pengambilan sumpah janji panwascam itu digelar di Guest Hotel, Kecamatan Manggar Kabupaten Belitung Timur, pada Sabtu 25 Mei 2024.

Pelantikan ini dihadiri oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Pemkab Beltim Haryoso mewakili Bupati Belitung Timur, Kepala Kesbangpol Belitung Timur Evi Nardi, Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Babel Roy M.Siagian, Komisioner KPU Kabupaten Belitung Timur Asrikah, Pabung Kodim 0414/Belitung Mayor Inf Djoko Lelono, Forkopimda Kabupaten Belitung Timur serta awak media.

Ketua Bawaslu Kabupaten Belitung Timur, Danny Sugara mengingatkan kepada Panwascam yang baru dilantik agar langsung kerja dan menyesuaikan diri dengan proses tahapan Pilkada 2024.

"Panwascam telah ditunggu berbagai proses tahapan Pilkada 2024. Kemudian pelaksanaan tahapan yang paling dekat adalah kemudian melakukan proses seleksi pengawas kelurahan atau Desa atau PKD. Oleh karena itu, Panwascam dituntut segera menyesuaikan diri dengan proses tahapan Pilkada ke depannya," ujar Danny Sugara.

Dengan dilantiknya para anggota Panwascam, Danny berharap Pilkada 2024 di Kabupaten Belitung Timur bisa berjalan dengan sukses dan lancar.

"Semoga dengan dilantiknya anggota panwascam hari ini mampu menjadi ujung tombak pengawasan terhadap jalannya pemilu ke depan," ujarnya.

Pada pelantikan tersebut, Panwascam juga diberikan bimbingan teknis terkait tugas pada pelaksanaan Pilkada 2024 dari Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) mengenai kode etik penanganan pelanggaran Pemilu.

Danny menyebut, dengan diberikannya bimbingan teknis tersebut, para anggota Panwascam dapat memahami dan menjalankan tugasnya dengan baik.

Diketahui sebelumnya, Bawaslu Kabupaten Belitung Timur beberapa waktu lalu membuka rekrutmen kembali untuk enam calon anggota Panwascam untuk Pilkada 2024.

Halaman:

Editor: Angga


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah